Daftar Makanan Tradisional Jawa Barat Terbaik

26 Jan 2024
banner download image

Makanan tradisional Jawa Barat sangat banyak dan menjadi salah satu daya tarik wisatawan. Sebagian besar wisatawan yang mengunjungi Jawa Barat pasti tertarik untuk mencicipi makanan tradisional tersebut. Berbeda dari daerah lainnya, makanan dari Jawa Barat memiliki ciri khas sendiri dan membuat siapa saja yang menyantapnya ingin nambah terus.

Jika kamu berencana untuk mengunjungi ke Jawa Barat dan ingin wisata kuliner, disarankan untuk membuat list makanan apa saja yang akan kamu cicipi. Kira-kira, apa saja makanan tradisional Jawa Barat yang wajib masuk list untuk dicicipi? Berikut ini nama-nama makanan yang harus kamu ketahui.

7 Daftar Makanan Tradisional Jawa Barat Terbaik

Ini nama-nama makanan tradisional dari Jawa Barat terbaik yang wajib kamu cicipi:

1. Seblak

Seblak menjadi makanan dari Jawa Barat yang sudah sangat populer di seluruh Indonesia. Bahkan penggemar makanan ini ada dimana-mana termasuk di luar Jawa Barat. Seblak adalah makanan yang terbuat dari kerupuk mentah yang direndam air panas hingga kenyal dan lunak. Makanan ini memiliki rasa yang pedas.

Untuk menyajikannya, seblak ditambahkan dengan beraneka ragam topping, seperti telur, ceker ayam, bakso dan sosis. Selain itu, juga ditambahkan dengan sayuran seperti sawi hijau atau sawi putih. Kuah seblak memiliki rasa yang enak karena terbuat dari cabe, bawang dan kencur. Kamu bisa memesan seblak dengan kuah atau tidak.

Baca Juga : Daftar Makanan Tradisional Sunda Paling Populer

2. Nasi Liwet

Nasi liwet merupakan makanan dari Jawa Barat berikutnya yang harus dicicipi. Makanan ini sangat cocok disantap ketika makan bersama keluarga tercinta. Nasi liwet ini memiliki aroma yang harum  dan teksturnya pulen sehingga sangat menggugah selera. Nasi disajikan dengan tambahan berbagai lauk, seperti ayam goreng, telur dadar, cumi asin, pepes dan sebagainya.

Aroma harum pada nasi ini karena menggunakan bahan dan rempah-rempah, seperti daun salam, daun jeruk, serai, santan dan sebagainya. Supaya lebih nikmat, makanan ini bisa dimakan dengan beralaskan daun pisang. Dijamin kamu tidak akan menyesal mencicipi makanan dari Jawa Barat satu ini.

3. Nasi Timbel

Bisa dibilang nasi timbel sangat mirip dengan nasi liwet, terutama dari segi lauk yang digunakan. Baik nasi timbel dan nasi liwet sama-sama disantap menggunakan berbagai macam lauk pauk. Adapun perbedaan diantara keduanya terletak pada rempah-rempah yang digunakan. Dalam proses memasaknya, nasi timbel tidak menggunakan rempah-rempah.

Jadi nasi timbel ini merupakan nasi hangat yang dibungkus dengan daun pisang. Penggunaan daun pisan ini membuat aroma nasi semakin harum dan menggugah selera. Nasi timbel sangat cocok disantap dengan tambahan lauk seperti ayam goreng, ikan goreng, telur goreng, tahu, tempe, lalapan sayur segar dan sambal.

4. Telur Pecil

Telur pecil menjadi salah satu masakan khas Jawa Barat yang terbuat dari bahan dasar telur. Telur adalah salah satu sumber protein hewani yang kaya akan nutrisi. Cara membuat telur pecil cukup mudah tetapi menghasilkan makanan yang enak. Makanan ini sangat cocok dijadikan menu makan sehari-hari.

Telur pecil dimasak dengan tambahan santan dan bahan-bahan lainnya, seperti jahe, cabe merah keriting, cabe merah besar, bawang putih, terasi, daun kemangi, perasan jeruk nipis, gula dan santan. Perpaduan bahan-bahan tersebut menghasilkan makanan yang enak dan nikmat. Telur pecil sangat enak disantap dengan tambahan nasi hangat.

5. Makaroni Telur (Maklor)

Berikutnya ada macaroni telur atau maklor. Apa Itu maklor? Maklor adalah macaroni yang direbus lalu dicampur dengan telur. Setelah itu, ditambahkan dengan bumbu-bumbu berupa garam, merica, bawang merah, bawang putih, dan daun bawang. Maklor sendiri merupakan jajanan dari Jawa Barat yang menjadi favorit anak-anak sekolah.

Selain karena harganya cukup murah, maklor juga mudah dibuat. Supaya maklor lebih enak disantap bisa ditambahkan dengan bumbu tambahan. Bumbu tambahan yang biasa digunakan adalah keju, balado, bumbu pedas dan jagung bakar.

Baca Juga : Daftar Makanan Tradisional Jawa Tengah yang Enak

6. Cilor (Aci Telur)

Sama seperti maklor, cilor merupakan makanan yang berasal dari Bandung. Cilor merupakan singkatan dari aci telur. Makanan ini terbuat dari bahan utama bakso aci. Bakso aci sendiri terbuat dari aci atau tepung tapioka.

Cilor adalah aci yang dibentuk bulat kecil-kecil lalu dicelup ke dalam telur. Setelah itu, digoreng didalam minyak panas. Untuk menambah cita rasanya, bisa ditambahkan dengan kecap, saus sambal ataupun bumbu balado.

7. Siomay

Makanan tradisional Jawa Barat ini biasanya di jual di pinggir jalan menggunakan gerobak. Meski dijual di pinggir jalan tetapi makanan ini begitu digemari karena memang rasanya juga enak. Variasi siomay yang dijual juga cukup banyak, seperti siomay yang berisi udang, ayam, ikan tenggiri hingga campuran ayam dan udang.

Siomay biasanya disajikan dengan bahan-bahan pelengkap lainnya, seperti telur rebus, kentang rebus, sayuran rebus dan sebagainya. Selain itu, juga ditambahkan dengan saus kacang yang gurih dan enak.

Itulah 7 daftar makanan tradisional Jawa Barat terbaik yang harus kamu cicipi. Makanan-makanan yang disebutkan diatas sudah sangat populer dan digemari oleh banyak orang. Untuk bisa mencicipinya, kamu tidak harus datang langsung ke Jawa Barat tetapi juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Dimana resep-resep masakan tersebut mudah ditemukan.

Salah satu bahan yang digunakan untuk memasak makanan-makanan tersebut adalah telur ayam. Telur ayam merupakan protein hewani yang kaya nutrisi dan banyak manfaatnya. Maka dari itu, kamu harus memilih telur ayam yang masih segar dan berkualitas. Telur ayam tersebut bisa dibeli dengan mudah dan harga terjangkau hanya di aplikasi Kingkong Meats.

Bagikan
whatsapp
twitter
kingkong
(Terafiliasi dengan PT Buka Mitra Indonesia)

Metropolitan Tower Lt. 22
JI. R.A. Kartini Kav. 14, Kel. Cilandak Barat, Kec. Cilandak, Kota Adm. Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta, 12430
PT Bina Nusa Indonesia
Whatsapp: +6285171738097
E-mail: cs@kingkong.app


Direktorat Jenderal Perlindungan
Konsumen dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan RI
0853-1111-1010
Bukalapak Tokopedia Shopee
© 2024 KingKong Meats (PT Bina Nusa Indonesia)