Aneka Resep Kue Lebaran Tanpa Oven yang Mudah Dibuat

21 Mar 2024
banner download image

Ingin membuat kue lebaran sendiri di rumah tetapi tidak punya oven? Tenang saja karena ada banyak resep kue lebaran tanpa oven yang bisa kamu jadikan referensi. Membuat kue lebaran yang enak tidak melulu menggunakan oven tetapi juga bisa dengan cara lainnya, seperti dikukus, digoreng dan sebagainya.

Tekstur kue yang dihasilkan tidak kalah lumer dibandingkan dengan kue yang dibuat dengan oven. Menariknya lagi, cara membuat kue lebaran tanpa menggunakan alat tersebut jauh lebih mudah dan prosesnya juga cepat. Kira-kira, apa saja resep kue lebaran yang tidak membutuhkan oven? Dibawah ini akan disebutkan beberapa resep-resepnya.

Baca Juga : Aneka Resep Kue Kering Lebaran Paling Enak Bikin Nagih

Aneka Resep Kue Lebaran Tanpa Oven

Ini beberapa resep kue lebaran tanpa oven yang mudah dibuat dan bisa kamu jadikan referensi di rumah:

1. Resep Kue Bawang

Resep kue yang pertama adalah resep kue bawang. Kue bawang merupakan salah satu kue yang cocok dijadikan camilan. Kue dengan cita rasa gurih dan juga asin ini ternyata juga cocok untuk dijadikan hidangan saat lebaran. Tekstur kue yang garing disukai oleh anak-anak maupun orang dewasa. Kamu bisa mencoba membuat sendiri kue bawang dengan cukup mudah.

Ada beberapa bahan yang dibutuhkan untuk membuat kue bawang, seperti tepung terigu protein sedang, tepung sagu, santan, telur ayam, bawang putih, bawang merah, margarin, kaldu bubuk, lada, garam dan juga irisan bawang pre. Kamu juga harus menyiapkan beberapa peralatan, seperti wadah, wajan, baskom, gilingan adonan dan sebagainya.

Langkah pertama yang harus dilakukan untuk membuat kue bawang adalah dengan menghaluskan bawang putih dan bawang merah. Setelah halus, bisa dicampurkan dengan tepung terigu, tepung sagu, telur ayam, dan juga santan. Aduk-aduk sampai merata. Jika sudah tercampur rata bisa ditambahkan dengan garam, lada dan kaldu bubuk, aduk kembali.

Setelah itu, kamu bisa menguleni adonan tersebut sampai setengah kalis lalu tambahkan dengan margarin. Uleni kembali sampai menghasilkan adonan yang kalis. Kemudian adonan tersebut bisa langsung digiling dengan penggiling sampai tipis. Jika sudah tipis lalu potong-potong sesuai dengan seleramu. Panaskan minyak lalu goreng kue bawang sampai matang.

2. Resep Kue Brownies

Meski di rumah tidak punya oven, kamu bisa memanfaatkan panci kukus untuk membuat kue lebaran yang enak. Salah satu contoh kue yang bisa dibuat dengan cara dikukus adalah brownies. Brownies merupakan kue basah yang memiliki tekstur lembut dan rasa yang enak. Cara membuat kue ini sangat mudah dan bahan-bahan yang dibutuhkan sangat sederhana.

Jika ingin membuat brownies, kamu harus menyiapkan beberapa bahan seperti telur ayam, tepung terigu protein rendah, mentega atau margarin, gula pasir, coklat batang, coklat bubuk, susu kental manis rasa coklat, vanili bubuk, baking powder dan juga SP (emulsifier).

Setelah semua bahan siap, langsung saja melelehkan coklat batang dan juga mentega di dalam air mendidih. Lanjutkan dengan steam cokelat serta mentega, aduk sampai semuanya meleleh, diamkan. Setelah itu, sarung tepung terigu, baking powder dan coklat bubuk. Ayak bahan-bahan tersebut agar menghasilkan adonan kue yang lembut serta mudah dicampur dengan bahan lain.

Siapkan loyang dan olesi dengan margarin, letakkan juga baking paper. Kemudian olesi lagi dengan margarin, sisihkan. Ambil mangkuk besar, pecahkan telur ayam lalu masukkan vanili bubuk, SP dan gula pasir. Mixer sampai menghasilkan adonan dengan tekstur putih mengental dan mengental tanpa ada gelembung.

Jika sudah, adonan tersebut bisa dicampur dengan bahan-bahan kering yang sebelumnya sudah diayak. Mixer dengan kecepatan rendah sampai semua bahan tersebut tercampur rata. Ratakan adonan kue menggunakan spatula lalu campurkan dengan mentega dan coklat batang yang sudah dilelehkan, aduk sampai rata.

Ambil kira-kira 4 sdm adonan sebagai lapisan tengahnya lalu campur dengan 1 sachet susu kental manis rasa coklat, aduk rata. Bagi sisa adonan menjadi dua bagian lalu tuang 1 bagian adonan ke dalam loyang, ratakan dan hentak-hentak sebentar, kukus selama 15 menit. Setelah 10 menit bisa ditimpa dengan adonan terakhir, kukus selama 25 menit.

Baca Juga : Resep Kue Sus dan Tips Agar Lembut dan Tidak Kempes

3. Resep Bolu Marmer Coklat Santan

Resep kue lebaran tanpa oven selanjutnya adalah resep bolu marmer coklat santan. Untuk membuat kue ini dibutuhkan bahan-bahan, seperti tepung terigu, santan, coklat bubuk, telur, gula pasir, SP dan juga garam. Agar menghasilkan adonan kue yang pas bisa menggunakan mixer.

Pertama-tama, kocok telur ayam, SP, dan juga gula sampai mengembang. Setelah itu, masukkan tepung terigu dan juga  santan. Kocok menggunakan mixer berkecepatan rendah sampai rata. Pisah adonan menjadi dua bagian, satu diantaranya untuk adonan yang ditambahkan dengan coklat bubuk.

Siapkan panci kukus lalu panaskan diatas kompor selama beberapa menit. Siapkan juga loyang lalu tuang satu sendok sayur adonan putih, selingi dengan 1 sendok sayur adonan yang sudah ditambahkan dengan coklat bubuk. Ulangi sampai adonan habis.

Setelah selesai, adonan bisa langsung dikukus menggunakan panci kukus sampai matang. Kamu bisa mengukusnya diatas api sedang sampai matang. Jika sudah matang bisa langsung diangkat, potong-potong lalu sajikan.

Itulah beberapa resep kue lebaran tanpa oven yang mudah dibuat. Ketiga resep diatas cukup mudah diikuti di rumah dan hasilnya juga enak serta menggugah selera. Namun, pastikan juga untuk memilih bahan-bahan yang berkualitas.

Kue lebaran yang dibuat akan semakin enak jika kamu memilih telur ayam yang tepat. Kamu harus memilih telur ayam yang masih segar dan berkualitas. Dengan melakukan pemesanan melalui aplikasi Kingkong Meats, kamu akan mendapatkan telur ayam segar, berkualitas serta harganya juga cukup terjangkau.

Bagikan
whatsapp
twitter
kingkong
(Terafiliasi dengan PT Buka Mitra Indonesia)

Metropolitan Tower Lt. 22
JI. R.A. Kartini Kav. 14, Kel. Cilandak Barat, Kec. Cilandak, Kota Adm. Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta, 12430
PT Bina Nusa Indonesia
Whatsapp: +6285171738097
E-mail: cs@kingkong.app


Direktorat Jenderal Perlindungan
Konsumen dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan RI
0853-1111-1010
Bukalapak Tokopedia Shopee
© 2024 KingKong Meats (PT Bina Nusa Indonesia)