Resep Semur Lidah Sapi yang Mudah Dibuat di Rumah

29 Oct 2023
banner download image

Resep semur lidah sapi wajib dicoba dimasak di rumah karena mudah dibuat dan cita rasanya sangat enak. Selain bagian daging, lidah sapi juga bisa dipilih untuk dimasak menjadi semur. Lidah sapi sendiri memiliki tekstur yang empuk dan tidak bau sehingga cocok dipilih untuk dimasak menjadi semur.

Sebelum mengolah lidah sapi, terlebih dahulu harus membersihkan kulitnya. Cara membersihkannya cukup mudah yaitu dengan merebus lidah sapi lalu mengulitinya. Setelah bersih bisa langsung dipotong dan menyiapkan bahan-bahan lainnya. Berikut bahan-bahan semur lidah sapi yang harus dipersiapkan:

Baca Juga : Resep Semur Daging Sapi Berbagai Varian yang Enak

Bahan-Bahan:

  • ½ kg lidah sapi
  • 2 buah cabe merah keriting, iris serong
  • 1 buah tomat, belah menjadi 6 bagian
  • 1 batang serai, geprek
  • 2 cm jahe, geprek
  • 2 cm lengkuas, geprek
  • 4 sdm kecap manis
  • 2 sdm minyak goreng
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt pala bubuk
  • ¼ sdt merica bubuk
  • 1,2 liter air

Bahan Bumbu Halus:

Cara Membuat Semur Lidah Sapi yang Mudah Dibuat di Rumah:

  • Pertama-tama, rebus lidah sapi sampai setengah matang. Setelah itu, angkat dan kupas bagian kulit luarnya.
  • Setelah bersih bisa langsung diiris-iris sesuai keinginan.
  • Ambil air kaldu rebusan lidah sapi sebanyak satu liter, sisihkan.
  • Panaskan minyak goreng lalu tumis bumbu halus, lengkuas, jahe, serai dan irisan cabai merah keriting sampai harum.
  • Masukkan irisan lidah sapi. Aduk rata.
  • Tambahkan kecap manis, merica bubuk, garam dan juga pala bubuk. Aduk rata.
  • Tuang air kaldu lidah sapi, masak sampai matang dan kuah sedikit mengental.
  • Masukkan irisan tomat, aduk rata.
  • Angkat dan sajikan.

Baca Juga : Resep Semur Daging Sapi Spesial Lebaran Terenak

Itulah resep semur lidah sapi yang mudah dibuat di rumah. Resep daging sapi diatas merupakan ide olahan lidah sapi yang harus kamu coba. Selain karena rasanya memang enak, tekstur lidah sapi sangat empuk sehingga akan menghasilkan masakan yang menggugah selera.

Lidah sapi menjadi bagian dari daging sapi yang bisa diolah menjadi makanan enak. Dimana sebelum memasak makanan berbahan lidah sapi, pastikan untuk memilih lidah sapi yang segar dan berkualitas. Dapatkan lidah sapi dan daging sapi segar, berkualitas dan harga terjangkau hanya di aplikasi Kingkong Meats.

Bagikan
whatsapp
twitter
kingkong
(Terafiliasi dengan PT Buka Mitra Indonesia)

Metropolitan Tower Lt. 22
JI. R.A. Kartini Kav. 14, Kel. Cilandak Barat, Kec. Cilandak, Kota Adm. Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta, 12430
PT Bina Nusa Indonesia
Whatsapp: +6285171738097
E-mail: cs@kingkong.app


Direktorat Jenderal Perlindungan
Konsumen dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan RI
0853-1111-1010
Bukalapak Tokopedia Shopee
© 2024 KingKong Meats (PT Bina Nusa Indonesia)