Resep Lapis Legit Khas Cina untuk Keluarga di Rumah

24 Dec 2023
banner download image

Lapis legit merupakan sajian wajib bagi para pecinta kuliner Cina di Indonesia. Kue ini selalu ada ketika perayaan Imlek. Bagi kamu yang tertarik dan ingin mencoba membuatnya, penting mengetahui resep lapis legit Cina disini. Membuat lapis legit sendiri tentu terasa lebih spesial dan hasilnya juga sangat enak.

Lapis legit sendiri memiliki makna mendalam bagi orang Cina. Adapun makna mendalam tersebut yaitu rezekinya bertumpuk seperti halnya lapisan pada lapis legit yang sangat banyak. Lapis legit sendiri merupakan kue yang terbuat dari campuran bahan-bahan seperti tepung terigu, kuning telur, mentega dan juga gula. Berikut cara membuat lapis legit cina.

Baca Juga : Resep Kue Lapis Legit Kukus Paling Enak

Bahan-Bahan:

  • 450 gram mentega asin, dinginkan
  • 400 gram gula pasir halus
  • 300 gram buah prunes, pipihkan
  • 150 gram margarin, dinginkan
  • 75 gram tepung terigu protein sedang
  • 25 gram susu bubuk
  • 15 gram tepung maizena
  • 40 butir telur ayam
  • 2 sdm susu kental manis
  • 1 sdt pasta moka
  • ½ sdt garam

Cara Membuat Lapis Legit Cina:

  1. Pertama, kocok mentega dan juga margarin selama 15 menit sampai berwarna putih. Tambahkan susu kental manis lalu kocok kembali sampai rata. Sisihkan.
  2. Kocok gula pasir, kuning telur dan garam sampai mengembang. Setelah itu, tuang adonan ke dalam campuran margarin sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan.
  3. Tambahkan tepung terigu, tepung maizena dan susu bubuk sambil diayak. Aduk rata.
  4. Bagi adonan menjadi dua. Satu bagian untuk ditambahkan dengan pasta moka, aduk rata da adonan satunya biarkan tetap berwarna putih.
  5. Ambil 100 gram adonan lalu tuang ke dalam loyang berukuran 20x20x7 cm yang sebelumnya sudah diolesi margarin dan dialasi dengan kertas roti.
  6. Panggang adonan selama lima menit menggunakan api atas. Tekan-tekan kue sampai merata.
  7. Tuang kembali 85 gram adonan moka lalu panggang selama 5 menit menggunakan api atas. Tekan-tekan sampai merata sebelum menuang adonan lagi di atasnya. Kamu bisa menuang adonan moka sampai tiga lapis.
  8. Pada lapisan kedua, kamu bisa menata prunes di atasnya. Lakukan menuang adonan putih sebanyak tiga kali dan bergantian dengan menuang adonan moka sebanyak tiga kali juga.
  9. Setelah selesai bisa langsung dipanggang menggunakan api atas selama lima menit saja setiap lapisnya.
  10. Lakukan sampai semua adonan habis.
  11. Jika sudah makan, dinginkan lalu potong sesuai selera.
  12. Sajikan.

Baca Juga : Resep Kue Lapis Legit Oven yang Mudah Dibuat

Itulah resep lapis legit China untuk keluarga di rumah. Disarankan menggunakan telur ayam yang tidak busuk, berkualitas baik dan tentunya masih fresh. Telur ayam seperti itu bisa dibeli dengan harga terjangkau di aplikasi Kingkong Meats.

Bagikan
whatsapp
twitter
kingkong
(Terafiliasi dengan PT Buka Mitra Indonesia)

Metropolitan Tower Lt. 22
JI. R.A. Kartini Kav. 14, Kel. Cilandak Barat, Kec. Cilandak, Kota Adm. Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta, 12430
PT Bina Nusa Indonesia
Whatsapp: +6285171738097
E-mail: cs@kingkong.app


Direktorat Jenderal Perlindungan
Konsumen dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan RI
0853-1111-1010
Bukalapak Tokopedia Shopee
© 2024 KingKong Meats (PT Bina Nusa Indonesia)