Daging ayam merupakan sumber protein hewani yang paling sering dikonsumsi. Rasanya yang enak dan bergizi, membuat daging ayam ini sangat disukai banyak orang. Untuk mengolahnya, kamu harus mengetahui dulu jenis-jenis potongan ayam. Dengan begitu, kamu bisa lebih mudah untuk memotong ayam dengan jumlah potongan ayam sesuai kebutuhan.
Jumlah potongan ayam memang berbeda-beda dan tergantung dari penggunaan daging ayam itu sendiri. Besar kecilnya ukuran ayam harus sesuai dengan menu makanan yang akan dimasak. Mulai dari ayam goreng, ayam rica-rica, ayam geprek, ayam penyet, dan menu ayam lainnya menggunakan ukuran yang berbeda-beda. Lalu, ada berapa jumlah potongan ayam? Simak penjelasannya berikut ini.
Jenis Potongan Ayam Berdasarkan Masakan
1. Ayam Utuh
Jenis potongan ayam yang pertama ada ayam utuh. Ini merupakan jenis potongan karkas. Banyak orang yang membutuhkan jenis potongan untuk hidangan pada acara tertentu. Hajatan atau ater-ater pernikahan lebih sering menggunakan potongan ayam utuh karena memiliki arti tersendiri.
Masakan yang biasanya memakai ayam utuh biasanya ayam panggang dengan bumbu yang khas. Terkadang ada juga yang menambahkan sayuran ke dalam ayam utuh tersebut sehingga saat dipotong lebih kaya rasa lagi. Namun pada hidangan ater-ater pernikahan atau hajatan, masakan menggunakan ayam utuh tidak ada tambahan menu lain.
2. Potongan Setengah
Selain ayam utuh, jenis potongan ayam jika dilihat dari cara memasaknya ada ayam setengah atau potongan setengah. Caranya adalah membagi karkas ayam utuh menjadi dua bagian yang sama besarnya. Tekniknya yaitu memotong tepat pada bagian tengah punggung jadi nanti besarnya akan seimbang atau sama.
Acara hajatan biasanya menggunakan potongan setengah ini sebagai berkat atau ater-ater, kadang di bumbu pedas, dijadikan ayam bakar, maupun ayam panggang. Namun nanti di dalam berkat tersebut ada menu lain selain ayam itu sendiri. Jadi jenis masakan untuk ayam potongan setengah ini memposisikan si ayam sebagai lauk utama.
3. Potongan Seperempat
Jenis potongan ayam selanjutnya jika disesuaikan dengan cara memasaknya adalah potongan seperempat. Tentunya potongan ayam yang satu ini ukurannya nanti akan lebih kecil dari potongan setengah. Jadi dari satu ayam utuh dipotong menjadi empat bagian. Teknik memotong harus tepat agar hasil potongannya sama besar.
Cara memasak ayam dengan jenis potongan seperempat ini jauh lebih beragam. Ukuran ayam yang kecil membuat daging ayam jadi lebih mudah empuk dan meresap bumbu. Bisa dijadikan ayam goreng, ayam panggang, ayam bakar, ayam bumbu rujak, dan lain sebagainya. Bisa untuk konsumsi sendiri agar lebih puas makan ayamnya.
4. Potongan 8 Bagian
Ayam yang dipotong menjadi 8 bagian biasanya menggunakan teknik potongan seperempat. Jadi ayam utuh dipotong menjadi seperempat dulu lalu dibagi lagi hingga menjadi 8 bagian. Nanti yang akan didapatkan ada bagian dada, sayap, paha, dan punggung ayam.
Meski 8 bagian, ayam tetap memiliki ukuran yang sama besar namun dengan bagian yang lebih spesifik. Cocok sekali untuk dijadikan lauk untuk makan sehari-hari di rumah. Cara memasaknya pun bisa ditumis atau dijadikan ayam kecap, rasanya pasti enak.
5. Potongan Sepuluh
Jika suka memasak ayam dengan ukuran yang lebih kecil, maka ketika membeli bisa meminta potongan sepuluh. Jadi dari satu ayam utuh nanti akan dibagi menjadi 10 potong. Jadi ayam akan dibelah menjadi dua bagian secara horizontal, lalu nanti bagian kanan dan kirinya akan dipotong dengan jumlah yang sama dan sama besar sehingga nanti terdapat 10 bagian ayam.
Memasak ayam dengan ukuran yang kecil jauh lebih mudah dan tidak membutuhkan waktu lama. Selain mudah menyerap bumbu juga akan lebih cepat matang. Jadi harus menggunakan api sedang agar daging ayam tetap jucy.
6. Potongan Terkecil
Jenis potongan ayam dilihat dari cara memasak yang terakhir adalah potongan terkecil. Biasanya orang akan meminta potongan 12. Ini lebih sering digunakan untuk masakan yang dikonsumsi sendiri di rumah. Tidak disarankan untuk masakan pada acara hajatan apalagi untuk dijual. Sebab ukurannya akan sangat kecil dan tidak pantas jika diberikan ke orang lain.
Namun potongan terkecil ini membuat rasa ayam jadi lebih enak karena lebih cepat merasuknya bumbu. Dibuat semur ayam atau gulai ayam pasti sangat cocok.
7. Chicken Wing
Jenis potongan ayam yang pertama adalah sayap atau disebut chicken wing. Sayap merupakan salah satu bagian potongan ayam yang paling banyak diminati. Alasannya, sayap ayam sangat gurih dan memiliki rasa khas tersendiri. Biasanya banyak orang menyukai chicken wings karena ada banyak kulit yang membungkusnya.
Baca Juga: Bingung Cara Memotong Ayam? Ini Tips dan Jenis Potongannya
8. Chicken Breast
Sesuai namanya, jenis potongan ayam ini merupakan gabungan dari sayap ayam dan dada ayam. Chicken breast memiliki ukuran yang cukup besar dibandingkan dengan chicken wings. Chicken breast biasanya banyak digunakan untuk membuat menu pada nasi box atau menjadi lauk yang disediakan dalam acara pesta pernikahan.
9. Chicken Drumstick
Chicken drumstick merupakan istilah yang digunakan untuk menyebut potongan ayam berupa paha bawah. Umumnya, chicken drumstick banyak digunakan oleh para pebisnis rumah makan yang menyediakan berbagai macam masakan dari daging ayam.
10. Paha Atas
Selain paha atas, ada juga potongan ayam berupa paha atas. Jika dibandingkan dengan paha bawah atau drumstick, potongan paha ayam memiliki massa yang lebih banyak. Jenis potongan ini terletak di bagian atas sendi lutut ayam yang terhubung ke bagian tubuh ayam. Potongan ayam seperti ini cocok diolah menjadi berbagai jenis masakan karena rasanya yang gurih dan lezat, misalnya ayam goreng.
11. Ayam Fillet
Ayam fillet merupakan jenis potongan ayam yang paling sehat dibandingkan dengan jenis potongan lainnya. Sebab, ayam fillet tidak memiliki jaringan lemak yang terdapat di kulit. Karena tidak memiliki jaringan lemak inilah, potongan ayam fillet sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi oleh kamu yang sedang menjalani program diet.
12. Ceker
Selain sayap, ceker ayam juga menjadi bagian potongan ayam yang banyak disukai. Bahkan, sekarang banyak sekali restoran yang menyajikan berbagai menu makanan dengan bahan utama berupa ceker ayam. Ceker ayam memang memiliki sensasi rasa tersendiri yang tidak bisa didapatkan dari bagian potongan ayam lainnya.
13. Halves
Halves merupakan istilah yang digunakan untuk menyebut potongan setengah. Untuk membuat potongan halves, ayam karkas utuh dibagi menjadi dua bagian dengan ukuran yang sama besar. Karena memiliki ukuran yang sangat besar, ayam halves biasanya hanya digunakan untuk membuat menu-menu tertentu saja. Misalnya ayam ungkep, ayam bakar, dll.
Itulah penjelasan mengenai jumlah potongan ayam. Selain memperhatikan jumlah potongan daging ayam, hal lain yang perlu kamu perhatikan saat memasak ayam adalah kualitas dari daging ayam itu sendiri. Pastikan untuk selalu menggunakan ayam segar agar rasanya lebih lezat dan gizinya masih lengkap.
Untuk mendapatkan daging ayam segar, kamu bisa memesannya dengan mudah melalui KingKong. Cukup pesan dari smartphone, daging ayam segar akan diantar sampai ke rumah. Selain ayam, kamu juga bisa memesan beragam kebutuhan pokok lainnya secara praktis lewat aplikasi ini. Mulai dari telur, makanan beku, hingga bumbu masakan. Jadi, yuk unduh dan gunakan KingKong untuk mempermudah aktivitas belanja sekarang juga!