Resep Rawon Sapi Kluwek Sederhana Mudah Dibuat

29 Jul 2023
banner download image

Resep rawon sapi kluwek bisa menjadi pilihan untuk mengolah daging sapi dengan kuah. Rawon sendiri merupakan salah satu hidangan nusantara yang banyak dijumpai di Jawa Timur. Kuah dari makanan ini berasal dari rempah kluwek sehingga memiliki warna hijau. Meski warnanya kurang menarik tetapi soal rasa tidak bisa diragukan lagi.

Daripada jauh-jauh pergi ke Jawa Timur untuk makan rawon, sebaiknya memasak sendiri di rumah. Cara membuat masakan berkuah ini cukup mudah dan bahan-bahan yang dibutuhkan mudah didapatkan. Jika belum tahu resep rawon sapi kluwek, dibawah ini akan disebutkan beberapa resepnya dan kamu bisa memilihnya.

Resep Rawon Sapi Kluwek Sederhana

Bahan Utama:

  • 1 kg daging sapi bagian sengkel, potong sesuai selera
  • 1 ruas jahe, geprek
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar dan jeruk
  • 2 batang sereh, geprek
  • 2 batang daun bawang, iris-iris
  • 2 sdm air asam jawa
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Gula, garam dan merica sejumput
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan Bumbu Halus:

Bahan Pelengkap:

  • Telur rebus
  • Tauge atau kecambah
  • Jeruk nipis
  • Sambal merah

Alat Memasak:

  • Panci
  • Pisau
  • Talenan
  • Wajan
  • Ulekan
  • Blender
  • Gelas
  • Sendok
  • Kompor
  • Mangkuk saji
  • Wadah

Cara Membuat Rawon Sapi Kluwek Sederhana

  1. Siapkan panci lalu rebus air hingga mendidih, setelah itu, masukkan daging sapi.
  2. Rebus daging sapi sampai empuk dan tidak alot, jika sudah empuk matikan kompor.
  3. Siapkan wajan lalu tumis bumbu halus menggunakan sedikit minyak sampai matang dan keluar bau harum.
  4. Selanjutnya masukkan jahe, lengkuas, sereh, daun jeruk dan daun salam.
  5. Masukkan bumbu halus yang sudah ditumis ke dalam rebusan daging sapi  lalu tambahkan air asam jawa dan bumbu lainnya.
  6. Tunggu sampai semua bahan masak dan koreksi rasa.
  7. Jika semua sudah matang sempurna maka matikan kompor dan rawon siap dihidangkan.
  8. Sajikan rawon dengan bahan pelengkap seperti telur rebus, tauge, jeruk nipis dan sambal merah.

Baca Juga : Olahan Sate Goreng Daging Sapi Empuk dan Gurih

Resep Rawon Daging Sapi Kluwek Istimewa

Bahan-Bahan:

  • ½ kg daging sapi
  • 5 lembar daun jeruk
  • 3 lembar daun salam
  • 2 batang serai, geprek
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • 2 batang daun bawang, potong-potong
  • Gula secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan Bumbu Halus:

  • 3 buah kluwek, rendam dengan air hangat
  • 7 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 3 butir kemiri
  • 2 ruas kunyit
  • 2 cm jahe
  • 1 sdt merica butir

Bahan Pelengkap:

  • Tauge kacang hijau
  • Sambal bajak
  • Kerupuk udang

Alat Memasak:

  • Panci
  • Pisau
  • Talenan
  • Wajan
  • Ulekan
  • Blender
  • Gelas
  • Sendok
  • Kompor
  • Mangkuk saji
  • Wadah

Cara Membuat Rawon Daging Sapi Kluwek Istimewa

  1. Siapkan panci diatas kompor lalu rebus air dan masak daging sapi hingga matang serta mengeluarkan busa.
  2. Buang busanya sampai air rebusan bersih, masak terus sampai daging sapi empuk. Setelah empuk, tiriskan dan potong-potong sesuai dengan selera.
  3. Panaskan minyak goreng dalam wajan lalu tumis bumbu halus sampai harum.
  4. Tambahkan semua bumbu utuh seperti lengkuas, daun bawang, serai, daun jeruk, dan daun salam kemudian tumis kembali sampai bumbunya matang.
  5. Rebus kembali daging sapi dengan air rebusan tadi. Tuang bumbu rawon ke dalam rebusan daging sapi tersebut lalu aduk rata lalu masukkan gula dan juga garam secukupnya.
  6. Masak sampai kuah mengental, daging sapi empuk dan bumbunya meresap sempurna.
  7. Rawon daging siap disajikan dengan bumbu pelengkap.

Resep Rawon Daging Sapi Kuah Kental

Bahan Rawon:

  • ½ kg daging sapi sandung lamur, potong-potong
  • 1, 5 liter air
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu Halus:

  • 7 buah kluwek
  • 7 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 3 buah cabe merah keriting
  • 2 butir kemiri sangrai
  • 3 cm kunyit
  • ½ sdt ketumbar
  • ½ sdt merica butir
  • ½ sdt jinten

Bumbu Utuh:

  • 5 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 3 batang daun bawang pre
  • 2 batang serai, memarkan
  • 3 cm lengkuas
  • Garam secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya

Alat Memasak:

  • Panci
  • Pisau
  • Talenan
  • Wajan
  • Ulekan
  • Blender
  • Gelas
  • Sendok
  • Kompor
  • Mangkuk saji
  • Wadah

Cara Membuat Daging Sapi Kuah Kental

  1. Keluarkan isi kluwek lalu rendam dengan air panas lalu blender bumbu halus dengan tambahan sedikit minyak goreng.
  2. Tumis bumbu halus sampai wangi di atas api sedang.
  3. Masukkan lengkuas, serai, daun salam dan daun jeruk kemudian masak sampai bumbu matang.
  4. Rebus air dengan jahe hingga mendidih dan masukkan daging sapi yang sudah direbus matang lalu masukkan bumbu halus yang sudah di tumis, aduk rata 
  5. Masukkan garam dan kaldu bubuk.
  6. Masak sedikit lama hingga daging sapi mengeluarkan kaldu supaya kuahnya lebih kental dan sedap.
  7. Belah daun bawang menjadi dua lalu potong-potong sepanjang korek api dan goreng sebentar menggunakan sedikit minyak goreng lalu masukkan ke dalam rawon yang mendidih, aduk rata.
  8. Angkat dan sajikan.

Baca Juga : Resep Olahan Daging Sapi Goreng Bumbu Ketumbar

Resep Rawon Sapi Kluwek Khas Surabaya

Bahan-Bahan:

  • 500 gram daging sapi bagian sandung lamur
  • 1 dengkul sapi, belah menjadi dua
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, geprek
  • 2 batang daun bawang, iris 1 cm
  • 1 sdm air asam jawa
  • 1 sdm kaldu sapi bubuk
  • 1 sdm garam
  • 5 sdm minyak goreng
  • 3 liter air

Bumbu Halus:

  • 8 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 buah kluwek, geprek lalu rendam isinya dalam air panas
  • 4 butir kemiri sangrai
  • 1 cm kunyit bakar

Bahan Pelengkap:

  • Tauge kacang hijau
  • Telur asin
  • Jeruk nipis
  • Sambal rawit
  • Emping

Alat Memasak:

  • Panci
  • Pisau
  • Talenan
  • Wajan
  • Ulekan
  • Blender
  • Gelas
  • Sendok
  • Kompor
  • Mangkuk saji
  • Wadah

Cara Membuat Rawon Sapi Kluwek Khas Surabaya

  1. Siapkan panci lalu rebus daging sapi dan dengkul sapi sampai setengah lunak.dan potong daging sesuai dengan selera, sisihkan.
  2. Masukkan kaldu sapi bubuk dan garam ke dalam rebusan daging sapi.
  3. Tumis bumbu haus, daun jeruk, lengkuas dan serai sampai harum dan matang.
  4. Masukkan tumisan bumbu halus ke dalam kuah kaldu selanjutnya masak sampai daging sapi empuk.
  5. Sajikan hangat dengan tambahan bahan pelengkap.

Itulah 4 resep rawon sapi kluwek sederhana yang mudah dibuat. Kamu bisa mencoba resep daging sapi tersebut di rumah, dijamin rawon yang dihasilkan sangat enak dan menggugah selera. Jangan lupa menyantapnya dengan tambahan bahan pelengkap supaya lebih nikmat. Jika suka pedas bisa ditambahkan dengan sambal.

Dalam membuat rawon kamu membutuhkan daging sapi sebagai bahan utamanya. Kamu bisa memilih daging sapi bagian sandung lamur atau sengkel. Pilihlah daging sapi yang berkualitas dan segar agar rasanya lebih enak. Kamu bisa membeli daging sapi berkualitas, segar dan murah hanya di aplikasi Kingkong Meats.

Bagikan
whatsapp
twitter
kingkong
(Terafiliasi dengan PT Buka Mitra Indonesia)

Metropolitan Tower Lt. 22
JI. R.A. Kartini Kav. 14, Kel. Cilandak Barat, Kec. Cilandak, Kota Adm. Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta, 12430
PT Bina Nusa Indonesia
Whatsapp: +6285171738097
E-mail: cs@kingkong.app


Direktorat Jenderal Perlindungan
Konsumen dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan RI
0853-1111-1010
Bukalapak Tokopedia Shopee
© 2024 KingKong Meats (PT Bina Nusa Indonesia)