Resep Bubur Ayam Enak dan Cara Membuatnya di Rumah

13 Jul 2022
banner download image

Selama ini, bubur ayam memang sudah biasa dijadikan sebagai menu sarapan. Tekstur yang lembut dengan rasa yang gurih dan light memang cocok untuk menu makan di pagi hari. Tidak selalu harus membelinya, kamu pun bisa memasaknya sendiri di rumah dengan resep bubur ayam yang tidak kalah enak dari abang-abang penjual gerobakan.

Pada dasarnya cara membuat bubur ayam sama saja dengan bubur lainnya hanya bumbu-bumbunya yang berbeda. Hal pertama yang harus kamu lakukan sebelum mencoba bikin bubur ayam yaitu buang jauh-jauh pikiran bahwa memasak itu sulit. Kenapa? Karena pendapat seperti itu hanya akan membuat kamu malas membuat bubur ayam yang rasanya enak dan sedap.

Resep Bubur Ayam Rumahan Enak dan Mudah

Masak bubur ayam sebenarnya tidaklah sesulit yang kamu bayangkan selama ini. Jika kamu masih pemula, maka kamu bisa mulai belajar memasak bubur ayam resep sederhana yang mudah untuk dibuat. Kalau kamu masih bingung untuk membuat bubur ayam sederhana silahkan intip beberapa resepnya berikut ini:

1. Bubur Ayam Simple

Agar kamu tidak kesulitan memasak mulai saja dulu dari resep membuat bubur ayam yang simple. Cara bikin bubur ayam enak membutuhkan waktu memasak sekitar 45 menit mulai dari persiapannya sampai selesai. Resep bubur ayam rumahan ini cukup untuk 3 porsi dan memiliki tingkat kesulitan sedang. Inilah bahan-bahan bubur ayam simple dan cara buatnya: 

A. Bahan-Bahan

  • Bawang putih 2 siung, cincang halus.
  • Daging ayam 150 gram yang diiris halus
  • Jahe ½  ruas jari, cuci dan cincang.
  • Daun bawang 1 batang, bersihkan dan cuci lalu iris-iris kasar
  • Nasi putih 300 gram.
  • Kaldu ayam 750 cc
  • Garam 2 sendok teh
  • Lada putih bubuk ½ sendok teh.
  • Minyak wijen 1 sendok makan
  • Minyak goreng 3 sendok makan
  • Daun bawang 1 batang yang dicincang kasar (pelengkap)
  • Telur ayam rebus 3 butir iris jadi 6 bagian (pelengkap)
  • Bawang goreng 3 sendok makan (pelengkap)

B. Cara Membuat

  1. Panaskan minyak pada wajan lalu masukkan bawang putih dan jahe. Tumis hingga keluar bau harum.
  2. Masukkan daging ayam iris dan daun bawang lalu aduk sampai ayamnya dirasa sudah matang. Angkat.
  3. Ambil panci bersih masukkan air kaldu lalu nasi putih.
  4. Masak pakai api kecil saja agar tidak mudah gosong. Aduk-aduk hingga didapatkan bubur dengan tekstur yang kental.
  5. Tambahkan bumbu lada putih bubuk, garam dan minyak wijen lalu aduk sampai rata.
  6. Cicipi rasanya kalau sudah merasa pas dengan selera matikan kompor supaya bubur tidak gosong.
  7. Ambil mangkuk lalu tuangkan bubur untuk disajikan. Taburi dengan bahan pelengkap yaitu daun bawang, bawang goreng dan telur ayam. 

 

2. Bubur Ayam Kuah Kuning

Bubur ayam sederhana sangat enak jika dipadukan dengan kuah kuning. Kamu pasti juga sering menemukan penjual bubur ayam yang memakai kuah kuning sebagai pelengkapnya. Cara buat bubur ayam rumahan kuah kuning membutuhkan waktu sekitar 45 menit. Sedangkan tingkat kesulitannya sedang. Lihat dan catat resep bikin bubur ayam dengan kuah kuning berikut ini:

A. Bahan untuk Bubur 

  • Beras putih 150 gram
  • Air kaldu ayam 800cc
  • Serai 1 batang, bersihkan dan memarkan ujungnya.
  • Daun jeruk purut 2 lembar, cuci dan buang bagian tulangnya.

B. Bahan untuk Kuah Kuning

  • Daging ayam 250 gram
  • Bumbu soto kemasan/ siap pakai 1 bungkus
  • Bawang merah 5 siung, iris tipis-tipis
  • Bawang putih 4 siung, iris tipis-tipis.
  • Serai 1 batang, bersihkan lalu memarkan.
  • Daun jeruk purut 3 lembar, lalu cuci dulu sampai bersih
  • Jahe 2 cm, bersihkan dan memarkan.
  • Kaldu bubuk 1 bungkus
  • Garam 1 sendok teh
  • Gula pasir ½  sendok teh
  • Air 500 ml 
  • Minyak goreng 3 sendok makan.

C. Bahan Pelengkap Bubur

  • Kacang kedelai yang sudah digoreng
  • Bawang goreng
  • Daun bawang
  • Telur bacem
  • Ayam suwir
  • Kerupuk 
  • Sambal

D. Cara Membuat

  1. Ambil beras lalu cuci hingga benar-benar bersih. Setelah itu masak beras dengan cara mengukusnya selama 20 menit. 
  2. Setelah 20 menit angkat beras lalu pindahkan ke dalam panci tambahkan semua bahan-bahan membuat bubur ayam yaitu air kaldu, serai dan daun jeruk. 
  3. Masak semua bahan tersebut hingga kental. Jangan lupa untuk terus diaduk agar tidak gosong dan matangnya merata. Setelah matang sisihkan lebih dulu.
  4. Ambil wajan masukkan minyak kemudian tumis bumbu soto sampai baunya harum. 
  5. Masukkan daging ayam tumis sampai warnanya kecoklatan lalu tuangkan air untuk mencegah gosong.
  6. Kecilkan apinya masukkan semua bahan untuk kuah kuning lalu tutup wajan hingga daging ayam benar-benar matang. 
  7. Cicipi rasanya untuk memastikan sudah pas atau belum lalu ambil daging ayam, suwir-suwir kecil.
  8. Ambil mangkok penyajian tuangkan bubur secukupnya dan tambahkan bahan pelengkap di atasnya. 
  9. Terakhir, jangan lupa untuk menuangkan kuah kuning pada bubur sebelum disajikan.

 

3. Bubur Ayam Jakarta

Bubur ayam dari Jakarta adalah yang paling terkenal dan kamu juga bisa memasaknya di rumah. Pembuatan bubur ayam Jakarta butuh waktu sekitar 1,5 jam karena kamu harus merendam berasnya lebih dulu supaya lebih cepat matang. Tingkat kesulitan memasak sedang dengan cara pembuatan seperti berikut: 

A. Bahan Bubur

  • Beras 250 gram, cuci lalu rendam sekitar 1 jam
  • Daun salam 2 lembar
  • Garam 1 sendok teh
  • Air 1,5 liter

B. Bahan Kuah

  • Ayam kampung ½ ekor bagi menjadi 4
  • Serai 2 batang yang dimemarkan
  • Daun salam 2 lembar
  • Daun jeruk purut 2 lembar
  • Gula pasir ½ sendok teh
  • Minyak 3 sendok makan
  • Air 1,5 liter
  • Garam
  • Merica bubuk 
  • Kaldu bubuk 

C. Bahan Bumbu Halus

  • Bawang merah 5 siung
  • Bawang putih 3 siung
  • 1 sendok teh ketumbar yang disangrai
  • Gula pasir 1 sendok makan
  • Kunyit 3 cm
  • Garam secukupnya

D. Bahan Pelengkap

  • Cakwe iris-iris tipis
  • Telur rebus
  • Bawang goreng
  • Daun bawang
  • Daun seledri
  • Kacang goreng
  • Kerupuk
  • Kecap manis
  • Sambal

E. Cara Membuat

  1. Ambil panci masukkan air dan masak hingga mendidih bersama beras, garam dan daun salam. Aduk biar bubur tidak lengket dan gosong.
  2. Sambil menunggu buburnya matang kamu bisa membuat kuahnya yaitu tumis bumbu-bumbu bersama daun jeruk, daun salam dan serai sampai muncul aroma harum. 
  3. Masukkan daging ayam lalu tuangkan airnya dan masak sampai mendidih. 
  4. Kemudian tambahkan bumbu merica, garam, kaldu bubuk dan juga gula.  Masak dengan api kecil hingga dagingnya empuk dan matang.
  5. Ambil daging ayam, tiriskan. Setelah itu goreng lalu suwir-suwir daging ayam. Sisihkan kuahnya.
  6. Kalau bubur sudah kental artinya telah matang. Matikan kompor.
  7. Siapkan mangkuk penyajian, ambil bubur secukupnya lalu tambahkan bahan pelengkap pada bagian atasnya. Siram dengan kuah kaldu ayam. 

 

Resep bubur ayam manakah yang menurut kamu enak dan mudah dibuat langsung saja memasaknya. Untuk membuat bubur ayam yang enak dan sehat, kamu bisa menggunakan daging ayam segar berkualitas yang bisa kamu beli melalui Kingkong.app. Tidak hanya daging, aplikasi ini juga menyediakan telur ayam, makanan beku, hingga berbagai bumbu dapur. Lewat satu aplikasi, kebutuhan memasak jadi lebih efisien dan mudah. Tunggu apalagi? Yuk, unduh Kingkong.app sekarang juga!

Bagikan
whatsapp
twitter
kingkong
(Terafiliasi dengan PT Buka Mitra Indonesia)

Metropolitan Tower Lt. 22
JI. R.A. Kartini Kav. 14, Kel. Cilandak Barat, Kec. Cilandak, Kota Adm. Jakarta Selatan, Provinsi DKI Jakarta, 12430
PT Bina Nusa Indonesia
Whatsapp: +6285171738097
E-mail: cs@kingkong.app


Direktorat Jenderal Perlindungan
Konsumen dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan RI
0853-1111-1010
Bukalapak Tokopedia Shopee
© 2024 KingKong Meats (PT Bina Nusa Indonesia)